Produk yang Bagus Dijual Online dan Lebih Cepat Laku

Produk yang Bagus Dijual Online dan Lebih Cepat Laku
Di Posting Oleh : Admin
Kategori : Bisnis Blog Tutorial, Teknologi dan Kesehatan: Mangaip Blog | Berita Terkini dan Terbaru: Terbaru.co.id

Produk yang Bagus Dijual Online

Produk yang Bagus Dijual Online yang paling cepat laku dan peminatnya banyak, akan lebih mudah mendatangkan keuntungan bagi penjual dan manfaat bagi pembeli.

mungkin ini akan menarik, tapi apakah barang bisa begitu saja laris manis dijual di toko online? tentu saja tidak.

lalu, apa yang membikin barang tersebut bisa cepat laku dijual di online?

mari kita simak..

kita bisa menjual barang apa saja secara online. kapan saja dan menawarkan dengan harga yang kita mau. tentu saja bisnis online asal-asalan tanpa strategi semacam ini tidak akan bertahan lama.

Baca Juga:

4 Rahasia Bisnis Orang China Cepat Besar dan Sukses

Inilah Alasan Mengapa Toko Online Membuatmu Lebih Banyak Uang

Strategi Jitu Pemasaran Online untuk Pemula

ketika kita akan memulai bisnis online, kita sering mencari dulubarang yang paling dicari di toko online. atau yang seperti berikut ini

produk terlaris 2019

barang yang laku keras dipasaran

barang yang laku dijual di sekolah

barang paling dicari di pasar

barang yang laku dijual di instagram

produk terlaris di shopee

jualan online terlaris 2019

kita akan masih bingung menentukan barang apa yang akan kita jual secara online.

memang, kalau kita lihat toko online seperti shopee, bukalapak, bahkan marketplace di facebook kini sudah menyediakan banyak sekali kebutuhan hidup manusia. Semakin hari semakin banyak saja orang yang mulai belanja online dan akan ketagihan.

mengapa banyak orang yang lebih suka belanja online ketimbang belanja langsung di pasar?

belanja online sekarang memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam membeli sesuatu barang. kamu hanya pesan dari rumah saja, tanpa bermacet-macet dan menghabiskan waktu, kamu sudah mendapatkan barang yang diinginkan.

dan sekarang untuk memulai bisnis online juga tidak terlalu sulit. apalagi media sosial kini juga banyak membantu untuk pemasaran barang secara online.

mungkin saat kamu ingin mencoba bisnis online, pertama kali yang kamu tanyakan adalah:

"Apa produk yang laris dijual online?"

tentu kalau kamu asal-asalan menjual barang dan menjual barang asal-asalan, bisnis online-mu tidak akan lancar. kamu harus tahu apa kategori barang yang bagus untuk dijual online.

ada beberapa kategori yang menjadikan suatu produk bisa laris dan memiliki jumlah konsumen yang tinggi.

berikut ini Area Fokus akan membagikan 3 ategori produk yang bagus untuk dijual online:

Daftar Isi:

Produk yang bagus dijual Online

  1. Harga murah
  2. Berkualitas
  3. Langka dan Banyak Peminat

Strategi kalau Tidak Memenuhi Ketiganya

Produk yang Bagus Dijual Online

kunci yang paling inti Produk yang Bagus Dijual Online adalah yang memiliki 3 kategori: harga yang murah, kualitas bagus, langka.

mari kita lihat satu per satu

Harga yang Murah

siapa yang tidak suka dengan harga murah? apalagi orang indonesia.

banyak orang indo yang kalau beli barang selalu pilih-pilih yang lebih murah. apalagi di toko online, banyak sekali orang yang menawarkan barang yang sama namun harganya bisa beragam.

misalkan seperti baju, kalau kita lihat, beberapa toko online memberikan tarif baju yang berbeda untuk baju yang sama dengan kualitas yang sama.

kalau kamu pembeli, mana yang kamu pilih?

tentu saja yang lebih murah.

tapi ini bukan berarti kamu menjual dengan harga rugi. ini tidak masuk akal.

maksudnya kalau kamu ingin menjual barang dengan lebih murah, jangan ambil banyak-banyak keuntungan.

tapi kamu juga harus menyeimbangkan dengan peningkatan pemasaran. dengan pemasaran yang baik, kamu akan bisa menjual barang dengan lebih banyak.

rumusnya adalah sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit.

tapi, kalau murah saja masih belum cukup untuk membikin produk menjadi laris manis. masih butuh yang selanjutnya.

murah saja bisa menjadi jebakan dimana barang bisa laku banyak tapi hanya sekali. tidak bisa berkelanjutan.

Berkualitas

kualitas adalah kunci suatu barang untuk bersaing di pasaran.

begini,

banyak barang yang dijual di pasar online diposting dengan gambar yang bagus-bagus. pakai model yang cantik-cantik. untuk apa?

untuk menampakkan bahwa barang tersebut memiliki kualitas.

tapi,

banyak pembeli yang kecewa dengan penjual karena "barang tidak sesuai dengan gambar" banyak pembeli yang merasa tidak puas dengan barang yang dibeli.

ini mengerikan, karena tidak berhenti di situ saja.

selanjutnya pembeli akan mencap semua barang yang ditawarkan oleh penjual yang sama sebagai barang yang tidak berkualitas. oleh karena itu, tidak akan kembali lagi untuk membeli.

semakin baik kualitas yang ada pada barang, maka pembeli akan semakin puas. dan kalau puas, pembeli akan kembali lagi dan lagi membeli barang yang kamu tawarkan dengan lebih mudah.

mengapa?

karena kamu sudah memiliki nama dari mereka.

Langka dan Banyak Peminat

yang terakhir ini paling manjur.

ada beberapa barang yang memiliki peminat yang banyak tapi yang menjual masih sedikit bahkan belum ada. kalau kamu bisa menemukan barang yang seperti ini, dijamin penjualan online kamu pasti sangat lancar dan cepat laku.

barang yang seperti apa?

banyak peminat bisa kamu samakan dengan banyak yang butuh.

untuk ini kamu bisa survey dulu di kota atau daerah sekitarmu. biasanya kebutuhan tiap daerah di indonesia tidak sama.

atau

kamu bisa melihat dari toko online. biasanya barang yang memiliki banyak peminat adalah barang yang memiliki banyak respon atau banyak yang menanyakan barang tersebut di toko online.

lalu, kamu lihat persaingannya. kalau yang menyediakan barang tersebut masih sedikit, kamu memiliki peluang untuk menjual barang tersebut.

Sulit sekali..

memang sulit. tapi itulah kategori Produk yang Bagus dijual online yang cepat laku dijual.

ketiga kategori tadi saling berkaitan. tapi kamu tidak harus putus asa kalau tidak bisa menemukan barang yang memenuhi ketiganya.

Jika Tidak Ada Ketiganya

memang cukup sulit mencari barang yang langka, berkualitas, murah dan banyak yang mencari. tapi kamu bisa menggunakan salah kategori sebagai strategi.

Pertama, tawarkan harga murah kalau kamu tidak memiliki barang yang istimewa dan langka. mungkin barang yang seperti itu sudah banyak di toko online. tapi kamu mungkin bisa menang dengan pesaing lainnya dari sektor harga.

masih banyak kok orang indonesia yang tidak mementingkan kualitas atau brang. masih banyak orang yang melihat barang dari harganya. mencari dan membeli barang dengan harga yang lebih murah.

Kedua, cari atau buat barang yang memiliki kualitas yang tinggi. dengan kualitas tinggi mungkin kamu tidak bisa menjual dengan harga murah. tidak apa-apa. jual saja dengan harga yang sedikit mahal.

kalau pembeli sudah mengetahui kualitas dari barang yang kamu tawarkan mereka akan kembali. jangan kuatir. meskipun barang tersebut tidak langka atau sudah banyak yang jual.

tapi usahakan barang tersebut tetap memiliki konsumen atau peminat yang banyak.

Ketiga, cari atau buat barang yang langka kalau kamu tidak bisa memberikan harga murah atau tidak bisa membikin barang yang berkualitas. dengan barang yang langka, kamu mungkin tidak bisa menjual dengan harga murah karena mahalnya harga bahan atau semacamnya.

kamu bisa menjual dengan harga yang sedikit mahal namun usahakan barang yang langka tersebut juga memiliki konsumen atau peminat yang banyak.

nah, itu tadiProduk yang Bagus Dijual Online yang bisa saya bagikan. semoga dapat bermanfaat. dan kalau kamu mengambil manfaat dari pembahasan ini kamu bisa share artikel ini pada teman-teman lainnya.

sekian dulu dan sampai jumpa lagi di postingan selanjunya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

10+ Aplikasi Penguat Sinyal Paling Ampuh

10+ Kumpulan Game Fight Android Penuh Aksi

7 Game Balap Mobil PC Terbaik dan Paling Populer